Kegiatan amaliah ramadhan SMA Negeri 1 Maniangpajo dilanjutkan dengan melaksanakan buka puasa bersama (27/8) kemarin. Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kecamatan Maniangpajo, Ketua Komite SMA Negeri 1 Maniangpajo, dan tokoh-tokoh masyarakat Kecamatan Maniangpajo, serta Pembina dan Siswa SMA Negeri 1 Maniangpajo.
Sebelum buka puasa, diawali dengan cerama dari Heni Asriani (Peserta Training Dai) dan K.M. Yunus Masekati, S.Ag. (As'Adiyah Sengkang). Kepala SMA Negeri 1 Maniangpajo, Drs. Jamade, M.Si. menyampaikan bahwa kegiatan buka puasa juga telah menjadi bagian dari kalender tahunan SMA Negeri 1 Maniangpajo. Hanya saja, jika tahun-tahun sebelumnya dilaksanakan setiap tanggal 3 Ramadhan, karena berbagai pertimbangan tahun ini dilaksanakan pada tanggal 6 Ramadhan. Semoga ini tidak mengurangi dari ibadah yang kita laksanakan selama ini. Kuncinya.
No comments:
Post a Comment
Sampaikan Komentar Anda !!!