TULISAN DALAM BLOG INI, JUGA DAPAT DIBACA DI:

20 October 2009

SMAN 1 MANIANGPAJO LAKSANAKAN UJIAN TENGAH SEMESTER

 

Suasana di SMA Negeri 1 Maniangpajo, Senin, (12/10) tampak berbeda. Di depan setiap kelas, tampak anak-anak berkumpul sambil sesekali membaca buku yang mereka pegang. Seandainya hal itu (membaca buku) mereka biasakan setiap hari, alangkah rajinnya siswa-siswi SMA Negeri 1 Maniangpajo ini. Dan keinginan bangsa ini untuk dapat mencerdaskan generasi penerusnya pasti akan terwujud. Sepanjang pengamatan kami (Tim http://www.campus-cemara.blogspot.com) pemandangan seperti itu kami anggap sudah biasa, mengingat pagi itu merupakan hari pertama diadakan ujian tengah semester. Mungkin saja, mereka masih belum siap 100% dalam menghadapinya, sehingga masih banyak dari mereka yang membaca buku saat ujian tengah semester akan diadakan.
 
Ujian tengah semester yang dijadwalkan berlangsung selama 6 hari ini berjalan dengan lancar, dengan tidak adanya kejadian-kejadian yang tidak diinginkan. Untuk pesertanya sendiri diikuti oleh seluruh siswa SMA Negeri 1 Maniangpajo.
 
Dari beberapa siswa yang sempat ditemui temui, banyak dari mereka yang mengatakan pelajaran yang paling sulit berasal dari MIPA. Alasannya sebenarnya sangatlah sederhana, mereka hanya belum paham betul terhadap pelajaran yang akan mereka kerjakan, sehingga kebanyakan dari mereka kebingungan dan bertanya-tanya "Bagaimana sih cara mengerjakan soal ini?" Namun tak sedikit pula dari mereka yang paham betul akan soal-soal yang diujikan.
 

Sementara hasil penelusuran melalui guru mata pelajaran, didapatkan ternyata masih banyak siswa yang memiliki nilai rendah. Padahal nilai Ujian Tengah Semester efektifnya tidak diremedialkan. Menanggapi hal tersebut, Kepala SMA Negeri 1 Maniangpajo, Drs. Jamade, M.Si. merencanakan dalam waktu dekat ini, akan membuat jadwal pelajaran tambahan untuk siswa-siswinya dalam rangka peningkatan mutu pendidikan di sekolah yang dipimpinnya.

No comments:

Post a Comment

Sampaikan Komentar Anda !!!

Massappa Werekkada